Cara Membersihkan Sepatu Putih yang Menguning

-

Cara Membersihkan Sepatu Putih yang Menguning – Seringkali, memakai sepatu putih akan menguningkan warna sepatu. Sepatu putih yang menguning bisa merusak kepercayaan diri seseorang. Jadi, cara membersihkan sepatu putih yang menguning sangat bermanfaat untuk menjaga kualitas, agar sepatu putih  bisa terawat dengan baik.

baca juga : Cara Menghubungkan HP ke TV Tanpa Kabel

Dengan sepatu berwarna putih, Anda bisa menonjolkan penampilan dan memadukannya dengan segala warna. Tapi warna putih sangat mudah berubah menjadi kuning dan mudah ternoda. Karena sepatu yang digunakan untuk berjalan mudah bersentuhan dengan debu jalanan yang menempel di sepatu.

Anda perlu memikirkan baik-baik tentang mencuci sepatu putih. Karena kesalahan dalam mencuci sepatu juga bisa menguningkan warna putihnya sehingga membuat sepatu menjadi kusut dan kusam.

Coba tips berikut ini, cara membersihkan sepatu putih yang menguning agar terlihat baru kembali :

Menggunakan semir sepatu

Semir sepatu umumnya digunakan pada sepatu kulit atau sepatu berwarna hitam dan coklat. Sebenarnya ada semir sepatu yang warnanya netral dan bisa digunakan pada sepatu berwarna putih. Namun, perhatikan bahan sepatu yang akan disemir, agar bahan tersebut cocok untuk menyemir sepatu.

Menggunakan Pasta gigi

Pada umumnya pasta gigi dapat memutihkan gigi dan menghilangkan noda yang menempel di gigi. Anda bisa menggunakan pasta gigi berwarna putih untuk mencuci sepatunya. Gunakan sikat gigi untuk menggosokkan pasta gigi pada bagian sepatu yang kuning atau kotor. Kemudian bilas di bawah air mengalir.

Menggunakan cuka

Cuka adalah bahan dapur yang bisa menambah rasa pada makanan. Selain itu, cuka juga memiliki fungsi lain yaitu dapat menghilangkan kotoran. Jadi cuka bisa digunakan untuk menggosok sepatu putih yang menguning agar terlihat baru kembali.

Menggunakan sabun cuci piring

Sabun cuci memiliki fungsi menghilangkan kotoran membandel dan dapat mengembalikan warna kuning pada sepatu putih. Cuci sepatu putih dengan spons yang dicelupkan ke sabun cuci piring dan bilas hingga bersih.

Menggunakan pemutih pakaian

Bila sepatu putih Anda sudah menguning, coba cuci dengan pemutih pakaian. Pemutih pakaian dapat mengembalikan warna sepatu, sehingga sepatu putih terlihat seperti baru. Pemutih ini dapat digosokkan ke sepatu Anda dengan sikat gigi, hati-hati jangan sampai menyentuh pemutih secara langsung.

Share this article

Recent posts

Google search engine

Popular categories